Kontroversi Video Klip Red Velvet

 

Video Klip Girlsband Red Velvet


Video Klip Red Velvet yang baru dirilis rupanya menuai kritikan. Red Velvet  sendiri merupakan girlband baru SM Entertainment yang populer dengan lagu Happiness. Lantas kenapa video klip Red Velvet dianggap kontroversi sehingga menuai kritikan?

Rupanya dalam video klip k-pop mereka yang baru dirilis, MV Happiness menampilkan beberapa hal yang sensitif bagi negara lain. Diantaranya yaitu adanya adegan yang merujuk pada peristiwa pengeboman Hiroshima-Nagasaki serta tragedi 9/11 yang menimpa WTC.


Hal ini sendiri terungkap setelah media Jepang menyorot video terbaru Red Velvet sambil menyertakan gambar-gambar yang membandingkan antara adegan di MV Happiness dan foto peristiwa yang dimaksud.

Mengenai hal tersebut, SM Entertainment mengaku tidak tahu-menahu soal pembuatan video klip. SME juga menegaskan bahwa tidak ada maksud apapun dalam video klip yang baru dirilis itu.

    “Setelah menanyakannya pada sutradara, kami mengetahui bahwa ia hanya menggunakan gambar kolase dan tidak ada maksud apapun di balik itu” ungkap SME.

Dilain pihak perwakilan SME lainnya juga memastikan bahwa MV Happiness akan segera diedit. Mereka juga berjanji bahwa tidak akan ada lagi video-video yang memuat hal-hal sensitif seperti ini.

    “SM tidak menyadari hal itu sebelumnya, jadi kami akan segera menghapus bagian-bagian yang menimbulkan kesalahpahaman. Kami memastikan bahwa hal-hal seperti ini tidak akan pernah terjadi lagi” pungkasnya.

Kontroversi Video Klip Red Velvet Kontroversi Video Klip Red Velvet Reviewed by Unknown on 03.05 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.